Klub Sastra Kalimetro; Mengiringi Kelahiran Generasi Baru

Iklan terakota

Terakota.id–Banyak Kedai Kopi di Malang yang tidak sekedar menyuguhkan menu minuman dan makanan tapi juga memfasilitasi bagi tumbuh kembangnya komunitas. Di Malang, aktivitas komunitas literasi dapat dengan mudah kita jumpai di kedai-kedai kopi.

Beberapa kedai kopi sebagai ruang singgah para komunitas antara lain Kedai Kopi Kalimetro, Café Pustaka UM, OASE Café, Gazebo Literasi, Sediksi, Srawung dll. Di ruang-ruang inilah komunitas-komunitas tersebut melakukan pertemuan rutin. Sambil menikmati kopi mereka mendiskusikan karya dan juga saling mengapresiasi.

Baru-baru ini Komunitas Kalimetro yang bergerak di bidang sastra, seni dan literasi menjalankan program barunya yang mereka namai Klub Sastra.
Apa latar belakang dibentuknya Klub Sastra? berikut penjelasan salah satu penyelenggara Klub Sastra Komunitas Kalimetro, Faris Naufal.

Pada dasarnya, setiap potensi berhak ditangani dengan cara yang tepat. Oleh karenanya, Klub Sastra Kalimetro hadir sebagai kendaraan guna mengiringi kelahiran generasi baru dalam jagad kesusastraan. Sebab regenerasi adalah niscaya dan ruang berproses menjadi terminalnya.

Klub Sastra Kalimetro adalah tempat di mana sastra tidak hanya dibicarakan dari sudut pandang sastrawi oleh para sastrawan. Di sini, sastra hadir untuk menyuarakan keadilan, keberanian tentang keadilan, dan keberanian itu sendiri bagi manusia dan lingkungan.”

Program ini dilaksanakan rutin setiap Rabu Sore di Kedai Kopi Kalimetro, Jalan Joyosuko Metro 42, Merjosari Malang. Peserta yang mengikuti program ini sebagian besar adalah mahasiswa dengan latar belakang jurusan yang beragam.

Menariknya, jurusan dari peserta ini tidak terkait langsung dengan bidang kesusasteraan seperti Jurusan Manajemen, Akuntansi, Hukum dan lain-lain. Namun, mereka tertarik untuk mendalami dunia sastra. Di Klub Sastra ini terbuka untuk siapapun yang ingin mendalami dunia sastra dan tidak dipungut biaya.

Videografer: Fahruroji
https://www.instagram.com/fahruroji_kalimetro/
Backsound:
https://www.bensound.com/