Processed with VSCO with a6 preset
Iklan terakota

 

Terakota.idCinta bertepuk sebelah tangan, menginspirasi band asal Malang Girl and Her Bad Mood (GAHBM). Band beraliran alternative pop ini menuangkan dalam music video (MV) berjudul Bye Your Side. Band digawangi Bima Geraldi (guitar dan vocal), Daffa Hanafi (guitar), Danang Seloaji (drum), Handy Wandhawa (Synth), dan Jane Maura (bass dan vocal).

“Lagu Bye Your Side kayaknya relate sama semua orang. Jadi sekalian aja kita bikin MV-nya,” kata Jane Maura dalam siaran pers yang diterima Terakota.ID.

Sebelumnya mereka telah meluncurkan lagu jangly dream-pop pada Juni 2020.  Lagu ini menginjak 10.000 stream di Spotify. Sehingga sebuah video klip arahan Magesta Putra dipersembahkan untuk merayakan milestone tersebut. “Alasan rilis videonya sekarang karena kita udah 10.000 stream di Spotify untuk lagu ini,” katanya.

Ia mengaku konsep pembuatan video klip merupakan gabungan ide dari semua personil GAHBM dan sutradara, Magesta Putra. Video berdurasi empat menit 52 detik, penonton diajak menyelami perspektif kehidupan cinta seorang lelaki terhadap perempuan, pasangan hidupnya.

Menghadirkan momen-momen romantis mulai bercengkerama, bercanda, berpegangan tangan hingga berlarian. Proses syuting dilakukan di seputaran kota Malang dan Batu.

Dalam video ini menghadirkan teknik sinematografi dan pewarnaan di beberapa momen sebagai perwakilan mood lagu Bye Your Side. Naik dan turun. Meski cuaca susah diprediksi saat musim hujan ini, GAHBM tetap menikmati tiap detik proses pengambilan gambar video klip ini.

MV ini menjadi video klip perdana band yang menjalani debut lewat homeband kampus FISIP Universitas Brawijaya. “Akan hadir video lagi. Dibuat untuk single teranyar kami “Daydreaming” atau lagu yang lain. Tunggu aja ya!,” katanya.

GAHBM baru saja menjalani tur empat kota mulai Jakarta, Bekasi, Semarang, dan Yogyakarta. Tur bersama rekan musisi The Rentenir dan Ruang Kendali. Mereka juga akan merilis Extended Player (EP) baru. GAHBM juga segera berkelana memperkenalkan musik mereka ke penjuru negeri.

Namun dalam situasi pandemi, mereka menahan tur ke sejumlah kota. Band pelantun lagu “Wanna Wanna Go” dan “Daydreaming” berharap tahun ini terus diberi kesempatan berkarya. Video klip Bye Your Side bisa Anda nikmati di kanal Youtube GAHBM!.