Kajian Fotografi : Transgender dalam Sorotan Media

Iklan terakota

Terakota.id–Fotografi selalu asyik untuk dibincangkan. Seni melukis cahaya, di era digital semakin mudah dan murah. Namun, ketekunan seorang fotografer menangkap momen dan angle menjadi kekuatan utama seni fotografi. Untuk mengkaji fotografi, yuk di bulan puasa usai salat tarawih kita mendiskusikan karya fotografer jurnalistik bertema transgender.

Diskusi akan menghadirkan fotografer jurnalistik lepas Bayu Eka Novanta. Mengupas proyek fotografer yang dilakukan selama beberapa bulan dengan obyek transgender. Serta Jurnalis Jatimnet.com Dyah Ayu Pitaloka. Mendaras perspektif media dalam menurunkan laporan transgender.

Kajian fotografi ini diselenggara di Kedai Kalimetro, Jalan Joyosuko Kalimetro 42, Merjosari, Lowokwaru, Kota Malang. Pukul 20.00 WIB Selasa, 14 Mei 2019. Yuk ajak teman dan sahabat untuk mengaji fotografi bareng Bayu Eka Novanta.

1 KOMENTAR